Monday, July 10, 2017

Bakmi Nyemek Lezat Mudah






Bahan :
100 gr ayam fillet,
1 butir telur
1 bungkus mie (saya pakai mie burung dara)
3 btg daun bawang, iris tipis
1/4 bh kol muda
1500 ml air

Bumbu :
1 sdt garam
4 btr bawang putih
1/2 sdt merica
2 btr kemiri
Haluskan
1 sdt gula pasir
3 bh cabai rawit, iris iris
4 bh bawang merah, iris tipis, goreng untuk taburan


Cara membuat :
1. Didihkan air, masukkan bumbu halus, biarkan sekitar 5 menit
2. Masukan  potongan daging ayam, masak 10 menit.
3. Masukkan mie, masak 3 menit, sambil diaduk-aduk.
4. Tambahkan telor, aduk-aduk sampai telor matang.
5. Terakhir tambahkan kol dan daun bawang, dan kol lalu masak sampai mendidih.
6. Hidangkan sewaktu panas dengan taburan bawang goreng dan cabai. Hmm..sedaapp..

Tahu Kopong Isi Telor Pedas






Bahan :
10 butir tahu kopong
2 butir telor ayam
10 buah cabai rawit hijau, belah agar tidak meletus
1 btg daun bawang

Bumbu :
1 siung bawang putih
1/3 sdt garam
1/2 sdt merica

Cara membuat :
1. Haluskan bumbu, kocok telor dengan bumbu dan daun bawang yang sudah diiris tipis.
2. Belah sedikit bagian tahu kopong, masukkan cabai, lalu masukkan 3 sdm telor yang sudah dikocok.
    Biarkan sebagian telor keluar.
3. Panaskan minyak, goreng sampai mengapung dan terlihat kering kurang lebih 5 menit.
4. Siap dihidangkan

Tuesday, July 4, 2017

Bubur Pisang Mutiara





Bahan :
150 gr sagu mutiara (1 bungkus kecil)
250 gr gula jawa, disisir
65 ml santan kara (1 bungkus)
6 bunggul nangka, iris-iris sesuai selera
6 buah pisang, potong-potong sesuai selera
4 sdm tepung irut + 250 cc air, diaduk
1500 ml air

Cara membuat :
1. Didihkan air, masukkan sagu mutiara biarkan 15 menit hingga bening dan matang sambil diaduk agar tidak menggumpal
2. Jika sagu mutiara sudah bening, masukkan gula dan santan kara, aduk-aduk tunggu sampai gula larut.
3. Masukkan potongan pisang dan nangka, masak 5 menit sampai pisang matang.
4. Terakhir, masukkan adonan tepung irut, sambil terus diaduk hingga terasa kental dan berwarna bening. Kecilkan api masak 10 menit sampai matang.
5. Hidangkan hangat atau didinginkan di kulkas agar segar.